Risalah romadhon
RISALAH SHOUM
بسم الله الرحمن الرحيم
RISALAH SHOUM
A. Pengertian Shoum
- Shoum menurut bahasa artinya menahan diri
- Shoum menurut istilah artinya menahan diri dari makan, minum, jima’ ( hubungan suami istri ), ma’siat dan dari segala yang membatalkan, dari mulai terbit fajar sampai terbenamnya matahari di sertai niat.
B. Macam-macam Shoum
Shoum itu mempunyai 2 macam, yaitu :
a. Shoum Wajib adalah shoum yang harus dilaksanakan oleh orang yang beriman.
b. Shoum sunnah adalah Shoum yang apabila dikerjakan mendapat pahala dan apabila di tinggalkan tidak mendapat apa-apa.
Shoum Wajib itu ada 3 macam, yaitu :
1. Shoum Romadhon
Shoum Romadhon adalah Shoum yang di laksanakan pada bulan romadhon
2. Shoum Nadzar
Shoum Nadzar adalah Shoum yang di laksanakan karena janji pada diri sendiri
3. Shoum kafarot
Shoum kafarot adalah Shoum yang di laksanakan karena melanggar aturan-aturan Alloh
C. Perintah Shoum Romadhon
Sebelum turun perintah shoum romadhon, Rosululloh melaksanakan shoum ‘Ashuro tapi setelah turun perintah itu, maka rosululloh tidak lagi melaksanakannya.
Shoum romadhon di perintahkan oleh Alloh swt, di dalam Alqur’an surat Al-Baqoroh (2) ayat 183, yaitu :
يَااَيُّهَا الَّذِيْنَ أَمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَ
Artinya : Wahai orang-orang yang beriman di wajibkan atas kamu berShoum sebagaimana di wajibkan orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa
D. Hal-hal yang Membatalkan Shoum
Ada beberapa hal yang membatalkan Shoum, diantaranya adalah :
1. makan
2. minum
3. jima’ ( hubungan suami istri )
E. Hal-hal yang merusak Shoum
Shoum itu akan rusak atau tidak akan mendapat apa-apa, jika berma’siat atau melanggar aturan-aturan Alloh
F. Rukhsokh { Qs. Al-Baqoroh (2) : 184 / 185 }
Rukhsokh adalah keringanan dari Alloh untuk tidak melakukan perintah-Nya.
Orang-orang yang mendapatkan rukhsokh atau keringanan untuk tidak melaksanakan shoum adalah
1. sakit
2. safar ( dalam perjalanan )
3. haidh
4. kakek-kakek / nenek-nenek
5. wanita hamil
6. wanita menyusui
7. sakit yang tidak sembuh
Tiga golongan pertama cara menggantinya dengan shoum pada hari lain, dan lima golongan berikutnya cara menggantinya dengan membayar fidyah
Fidyah adalah memberi makan satu orang miskin, kalau yang ditinggalkannya 5 hari, maka dia harus memberi makan 5 orang miskin
G. Keutamaan Shoum Romadhon
Diantara keutamaan shoum Romadhon adalah
1. Diampuni dosa yang telah lalu bagi orang yang shoumnya ikhlash dan mencontoh Rosululloh
2. Diturunkan Al-qur’an di dalamnya ( Qs. 2 : 185 )
3. Adanya lailatul qodr yaitu malam yang lebih baik dari seribu bulan
( Qs. 97 : 1-5 )
H. Adab-adab shoum Romadhon
Adab-adab shoum Romadhon adalah
1. mengakhirkan sahur
2. menyegerakan berbuka
3. berdo’a ketika berbuka (setelah minum air), yaitu :
ذَهَبَ الظَّمَاءُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوْقُ وَثَبَتَ الأَجْرُ اِنْ شَاءَ اللهُ
Artinya : Telah hilang haus dan telah basah tenggorokan serta telah di tetapkan pahala Insya Alloh
4. Tadarus Alqur’an
5. Shodaqoh
6. Qiyamu Romadhon
Komentar
Posting Komentar